Tulisanku 2016: Memilih Jurusan Kuliah

Hai dek, gimana? Tahun 2016 udah berakhir, jadwal SNMPTN udah dirilis nih. Kalian sudah tau jurusan apa yang nantinya kalian pilih belum? Milih jurusan kuliah itu sangat penting lho. Jangan sampai kasus salah milih jurusan masih ada di tahun 2017 ini. Kalau mahasiswanya pada salah jurusan, gimana nasib Indonesia nantinya. Ingat dek, keberhasilan Indonesia ada di tangan kita.  Makanya milih jurusan jangan asal-asalan, harus dipikirin mateng-mateng. Jadi ga ada salahnya buat kalian adek-adek rajin yang udah rela nyempetin waktunya buat browsing hal-hal kek gini (kalian adalah orang-orang yang peduli akan masa depan). Berikut adalah langkah-langkah atau tips memilih jurusan ala aku haha

Eh jangan langsung percaya ya, masa-masa seperti ini kalian harus skeptis biar ga terjerumus. Jangan mudah percaya sama siapapun, kalau dapat info, harus konfirmasi lagi. Langsung aja deh ya……..

Tips Memilih Jurusan Kuliah

  • Cari minat & bakat

Rata-rata anak kelas XII itu udah umur 17 tahun kan? Berarti udah gede dong, seharusnya kalian harus udah tau apa minat dan bakat kalian. Kakak saranin buat pilih jurusan kuliah sesuai minat dan bakat kalian. Jangan karna uang, populer, pekerjaan, jangan. Pokoknya jangan. Karena disini kita kuliah dulu. Nah, buat kalian yang belum tau minat kalian dimana dan bakat kalian apa. Mungkin bisa dicari dari hobi, karena biasanya kalian ngelakuin hobi itu kan sesuatu yang kalian sukai atau minati.

Nah hobi kalian apa? Apa dengerin musik? Masak? Baca buku? Nulis? Cerita? Mainan komputer? Ngerawat tanaman? Atau ngitung uang.

Cari hobi kalian. Yang tau apa yang kalian suka itu diri kalian sendiri, sekarang coba tanya ke diri kalian sendiri. Kalau ga nemu juga, cari dah kebiasaan apa yang sering kalian lakuin. Kebiasaan kalian nyemil atau makan? Mungkin kalian bisa jadi chef, karena lidah kalian udah dilatih merasakan berbagai macam rasa kan?

Setelah kalian nemu minat kalian, sekarang kalian cari lagi, apa yang kalian bisa, apa bakat kalian? Banyak orang yang ngerasa dirinya ga punya bakat. Hei, wake up guys, jangan pesimis. Pernah denger kalimat “Semua orang itu punya bakat” kan? Ya, itu bener. Percaya itu. Kalian punya bakat, yang bilang ga punya bakat mungkin kalian belum tau apa bakat kalian. Bakat itu ga harus kalian bisa main gitar, atau bisa nyanyi. Ya, itu bakat, tapi bakat ga hanya sebatas itu. Misalnya kalian bisa bikin banyak orang tertawa, itu bakat. Kalian gampang buat bergaul sama orang, itu bakat. Jadi semisalnya kalian suka sama anak kecil, dan kalian bisa bikin mereka nyaman sama kalian, kalian bisa main dan ngatur anak kecil itu, ga ada salahnya kalau kalian ambil jurusan PG-PAUD nantinya.

  • Sesuaikan dengan Cita-cita

Nah, kalian pasti punya cita-cita kan? Dari jaman TK aja kalian pasti udah ditanya apa cita-cita kalian kan? Itu sebenernya biar kita itu berfikir tentang masa depan, agar tumbuh menjadi anak yang memiliki tujuan hidup. Jadi apa nih cita-cita kalian? Apa masih pengin jadi Guru? Dokter? Polisi? Atau tentara? Buat yang udah tau cita-cita kalian apa, itu sangat membantu untuk menentukan jurusan apa yang bakal kalian pilih nantinya. Tapi buat yang belum, jangan sedih. Kalau kalian udah nemu tahap 1 tadi, tentang bakat minat, kalian pasti akan dengan mudah menemukan apa cita-cita kalian.

Gampangnya, cita-cita itu adalah apa yang ingin kalian lakukan dimasa depan. Misalnya kalian sangat senang dengan hobi nyanyi, dan di masa depanpun kalian gak mau pisah sama dunia itu. Kalian bisa tulis kalau cita-cita kalian adalah penyanyi. Misal lagi, kalian hobi memelihara hewan, kalian bisa jadi dokter hewan. Atau menentukan cita-cita juga dapat dengan mengetahui ‘apa yang ingin kalian lindungi’. Sebaik-baiknya pekerjaan itu yang juga bermanfaat untuk orang lain. Jadi cari apa yang ingin kalian lindungi, apa yang kalian sayangi.

Misalnya, kalian merasa sedih ada anak kecil yang divonis menderita penyakit kanker, hati kalian tergerak. Kalian ingin mampu menyembuhkannya, kalian ingin menghapus penyakit kanker sampai di dunia ini ga ada penderita kanker lagi. Hingga kalian ingin menemukan ramuan pembasmi kangker. Kalian bisa bercita-cita sebagai dokter nantinya. Atau bagi kalian yang suka hewan, kalian ga tega lihat kucing dijalanan, sakit-sakitan :v kalian bisa jadi dokter hewan. Atau lagi, mungkin kalian ingin melindungi negara dari para koruptor? Hingga ingin bekerja di pemerintahan dan berkecimpung di dunia politik, kalian bisa ambil jurusan ilmu pemerintahan. Atau misal kalian lihat berita kekerasan anak di tv atau di jalan kalian lihat anak jalanan, pengemis atau kakek-kakek yang kesusahan menyebrang jalan. Lalu, hati kalian tergerak, ngerasa ga tega, ngerasa ingin melindungi mereka dan kalian ingin melindungi orang-orang lemah, orang miskin atau orang-orang tak berdaya hingga kalian ingin memberdayakan mereka, kalian bisa masuk jurusan Kesejahteraan Sosial dan jadi pekerja sosial nantinya, seperti aku wkwk. Cita-citakan apapun yang membuat kalian bahagia dan juga orang lain bahagia. Ingat! Cita-cita yang baik adalah cita-cita yang peduli dengan sesama. Dengan mempunyai cita-cita seperti itu, nantinya kalian akan selalu bekerja dengan ikhlas dan semangat.

  • Cari Informasi

Setelah kalian tau apa minat dan bakat kalian, sekarang kalian harus cari info sebanyak-banyaknya mengenai semua jurusan yang kalian minati. List jurusannya, tulis di kertas, ada berapa banyak, lalu sesuaikan dengan bakat kalian dan sesekali  pikirkan juga prospek kerjanya apa. Kalian bisa cari-cari informasi di internet, misalnya kalian suka dengan bahasa asing, list jurusan yang ada hubungannya dengan bahasa asing, misal bahasa inggris gitu ya, list jurusan kalau bahasa inggris itu kalian bisa masuk ke Sastra Inggris, kalau kalian suka ngajarin orang juga kalian bisa ambil pendidikan bahasa inggris, kalau kalian juga tertarik atau suka politik, kalian bisa ambil Hubungan Internasional, ada lagi, selain suka bahasa inggris kalian juga suka jalan-jalan, travelling gitu, kalian bisa tulis jurusan Usaha Perjalanan Wisata di list kalian, dimana bahasa inggris juga sangat dibutuhkan disitu.

Jadi mulai list,

Apa bakat dan minat kalian.

Jurusan yang ada hubungannya dengan bakat dan minat kalian.

Cari informasi sebanyak-banyaknya tentang semua jurusan yang ada dilist kalian, apa aja si syarat-syarat masuk jurusan itu, apa aja skill yang harus dimiliki.

Seberapa bagus prospek kerjanya, kerjanya apa aja, dan ngapain aja,

Seberapa Indonesia butuh lulusan jurusan itu.

List juga, di jurusan itu nanti ngapain aja sih, belajar apa aja. Ini sangat penting cari infonya.

  • Seleksi pilihan jurusan

Setelah menge-list  berbagai macam jurusan yang kalian minati, pasti di dalamnya ada yang tidak cocok, entah itu pelajaran apa aja yang nanti di pelajari atau pekerjaanya yang kalian tidak suka. Coret jurusan itu, fokus dengan jurusan yang sesuai keinginan kalian. Disini juga kalian perlu adanya diskusi dengan orang lain, minta pendapat orang lain ataupun orang tua. Ceritakan apa yang kalian tau tentang berbagai jurusan itu dan apa yang membuat kalian tertarik dengan jurusan itu. Ini bertujuan agar kalian tidak salah jalan, tidak hanya memandang dari sudut pandangmu saja. Karena bisa jadi, orang lain lebih tau tentang jurusan itu, daripada kamu maupun internet. Dan ini juga meminimalisir adanya kasus “mama ngelarang aku masuk jurusan ini” atau “aku disuruh mama masuk jurusan yang aku ga minati” karena disini kalian sudah bilang dulu sama orang tua kalian, kalian sudah kasih tau apa yang kalian minati, nantinya mau jadi apa, kalian sudah jelasin kelebihan-kelebihan jurusan dan pekerjaan apa yang kalian pilih.

Tapi jangan lupa, dengarkan nasehat orang tua juga. Saran jurusan dari orang tua jangan langsung di tolak begitu saja hanya karena kamu sudah menemukan jenis-jenis jurusan yang ingin kalian ambil. Saran jurusan dari orang tua kalian mungkin bisa dimasukkan ke list dan cari tau segala informasi tentang jurusan itu. Siapa tahu cocok.

  • Sesuaikan dengan kemampuan

Kemampuan disini bukan mampu atau tidak kamu nanti dalam proses pembelajaran di perguruan tinggi. Karena sudah disesuaikan dengan minat dan bakat kalian jadi sudah pasti kalian mampu. Tapi, kemampuan disini adalah kemampuan menghadapi persaingan pada seleksi masuk dan kemampuan finansial. Aku saranin kalian buat lihat passing grade jurusan yang kalian list tadi, kembali lagi yang tau seberapa besar kemampuan dan keinginan kalian buat masuk jurusan itu kan kalian sendiri. Passing grade bisa dilihat di Internet. Atau lebih akurat di lembaga-lembaga bimbel. Jika sekiranya kalian merasa keberatan dengan passing grade jurusan itu, jangan langsung dicoret jurusanya, hanya ditandai saja, karena passing grade di setiap universitas berbeda. Ini dapat menjadi pertimbangan universitas mana yang nantinya juga kalian pilih. Jika passing grade jurusan yang kalian pilih tinggi, itu artinya kalian harus berusaha lebih keras lagi supaya nantinya dapat masuk jurusan itu. Usaha tidak akan menghianati hasil dek.

Untuk kemampuan finansial, ini sebenarnya antara penting dan tidak penting sih. Tapi, finansial harus tetap diperhatikan juga. Berapa biaya yang harus dikeluarkan jika masuk jurusan itu. tapi, untuk ini dapat diatasi karena beasiswa sekarang sudah banyak, jadi jika finansial keluarga kalian kurang, sedangkan jurusan yang kalian inginkan memerlukan banyak dana. Ini tugas kalian untuk mencari beasiswa, kalian harus belajar lebih rajin buat dapetin beasiswa. Ga ada ruginya kok, belajar terus. Demi kesuksesan kalian nantinya, kalian harus rela sakit dulu. Kan berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian. Ya ga?

Kalau kurang jelas atau ada yang ga paham, bisa tanya-tanya di komentar atau kontak kakak. Rajin-rajin tanya sama kakak kelas, kakak-kakak mahasiswa atau guru BK kalian ya dek.

Semangat ‘-‘)9 jangan pernah pesimis dek, orang yang bisa, dulunya juga ga bisa. Intinya ga ada sesuatu yang instan atau gampang. Mie instan aja harus direbus dulu, kita juga harus punya air, gas, panci buat ngerebus. Jadi kita harus tetap usaha. Karena hidup ini perjuangan. Dan usaha tidak akan pernah menghianati hasil. Semangat ‘-‘)9

Jangan lupa baca tips memilih Universitas yaa

Good luck!

Leave a Reply

*